Wali Kota Pimpin Rapat Implementasi Strategi Tingkat Keaktifan Peserta JKN
Wartasumsel.id, LUBUK LINGGAU-Wali Kota Lubuk Linggau, H Rachmat Hidayat memimpin rapat forum komunikasi terkait implementasi strategi penguatan rekrutmen cakupan dan tingkat keaktifan peserta JKN Kota Lubuk Linggau Semester I Tahun 2025 di Op Room Dayang Torek, Senin (14/4/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota, H Rachmat Hidayat menekankan pentingnya peningkatan pelayanan kesehatan di rumah sakit dan Puskesmas serta dapat bekerja sama untuk menangani pasien yang melebihi kapasitas.
Dia juga mengingatkan pentingnya kolaborasi antara rumah sakit untuk meningkatkan pelayanan kesehatan secara prima kepada masyarakat.
Dengan demikian, diharapkan pelayanan kesehatan di Kota Lubuklinggau dapat meningkat dan masyarakat dapat memperoleh pelayanan yang berkualitas.
Sekda Kota Lubuk Linggau, H Trisko Defriyansa menambahkan Pemkot Lubuk Linggau berkeinginan agar rumah sakit terus berbenah dan meningkatkan kualitas pelayanannya.
Rumah sakit swasta juga diharapkan dapat berkolaborasi untuk menangani pasien.
“Bapak wali kota telah berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan kesehatan, Beliau akan memenuhi kebutuhan fasilitas kesehatan dan berupaya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujarnya.
Turut hadir, para Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Kepala BPJS Kota Lubuk Linggau dan Direktur RS se-Kota Lubuk Linggau.